Selamat Datang di SMK Istiqlal Deli Tua

SMK Swasta Istiqlal Delitua merupakan salah satu sekolah yang tergabung dalam Yayasan Perguruan Istiqlal Delitua yang berdiri sejak tahun 1992.

SMK Swasta Istiqlal Delitua merupakan salah satu sekolah yang tergabung dalam Yayasan Perguruan Istiqlal Delitua yang berdiri sejak tahun 1992. Pada awalnya Yayasan Perguruan Istiqlal Delitua hanya memiliki tiga sekolah yaitu MTs, SLTP dan SLTA. Tetapi pada tahun 2003 berdirilah sebuah sekolah lagi yaitu SMK Swasta Istiqlal Delitua yang memiliki dua program keahlian yaitu Akuntansi dan Administrasi Perkantoran (Sekretaris).

Kemudian pada tahun 2007 SMK Swasta Istiqlal Delitua membuka kembali dua program keahlian yaitu Teknik Komputer dan Jaringan serta Multimedia. Dan yang terakhir pada tahun 2008 kembali membuka satu program keahlian yaitu Teknik Kendaraan Ringan (Otomotif).

Program Keahlian

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) adalah pendidikan formal yang menyelenggarakan pendidikan kejuruan pada jenjang pendidikan menengah sebagai lanjutan dari SMP/MTs atau bentuk lain yang sederajat atau lanjutan dari hasil belajar yang diakui sama/setara SMP/MTs. Di SMK terdapat banyak sekali Program Keahlian.

Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran

Kompetensi keahlian Otomatisasi dan Tk. Perkantoran merupakan salah satu bidang yang paling diminati oleh para lulusan SLTP saat ini. Program ini dirancang dalam rangka menciptakan tenaga kerja terampil pada bidang-bidang pekerjaan sebagai berikut :

  • Penataan atau pengelolaan arsip
  • Penataan atau pengelolaan surat atau dokumen
  • Penanganan telepon (Telephone Handling)
  • Penanganan tamu (Guest Handling)
  • Pengetikan naskah atau dokumen
  • Penyiapan pertemuan atau rapat
  • Penanganan Kas Kecil
  • Penyebaran informasi umum
  • Data Entry

Multimedia

Membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten :

    • Keterampilan yang diterapkan dimulai dari proses pra produksi sampai pasca produksi
    • Mengoperasikan software dan periferal multimedia, presentation, 2D animation, dan 3D animation
    • Mengoperasikan software dan peripheral multimedia (Komputer, Kamera, Video, Kamera DSLR, Prompter, Printer, dll)
    • Mengoperasikan software dan periferal digital ilustration, digital imaging,  dan web  design
    • Mengoperasikan software dan periferal digital audio, digital video, dan visual effects
    • Mengoperasikan software pembuatan grafis, perekaman gambar dan suara

Teknik Kendaraan Ringan

Teknik Kendaraan Ringan membekali Peserta Didik dengan Ilmu Kendaraan Ringan agar mampu melaksanakan perawatan dan perbaikan komponen-komponen mobil sesuai dengan standar yang di tentukan oleh perusahaan industri otomotif, serta menciptakan lapangan kerja baru bagi dirinya dan orang lain.

  • Ilmu pengetahuan dan keterampilan dalam perawatan dan perbaikan motor otomotif
  • Perawatan dan perbaikan sistem pemindahan tenaga otomotif
  • Perawatan dan perbaikan chasis, suspense otomotif
  • Menganalisa kondisi komponen dari hasil pemeriksaan sistem pendingin dan coolant

Artikel

Ahsanul Hamdi
September 15, 2020

Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) 2020

Testimoni

wiraa

WIRA WANSYAH SEMBIRING KEMBAREN, S.Pd

Alumni MultiMedia

Hay.. Saya WIRA WANSYAH SEMBIRING KEMBAREN, S.Pd Saya adalah alumni SMK MULTIMEDIA Istiqlal deli tua tahun 2014 Saya merasa bangga menjadi alumni sekolah ini, dikarenakan sekolah ini telah banyak membantu saya dalam mengembangkan bakat dan minat saya dibidang fotografi, acting, presenting dll dan yang paling utama adalah di bidang kegiatan ekstrakulikuler seni tari Saya adalah seorang penari yang dilahirkan dari sanggar SMK ISTIQLAL delitua Dan dari sinilah awal perjalanan karir saya sampai dengan sekarang Bangga saya sudah mengharumkan nama sekolah sampai ke kanca internaional. Intinya I LOVE ISTIQLAL

deni

DENI TRY WAHYUDI

TOOL MAN SMK ISTIQLAL

Hay.. Saya Alumni SMK Sw. ISTIQLAL DELITUA Tahun 2019. Program Keahlian Saya TEKNIK KOMPUTER JARINGAN. Banyak Ilmu dan Pengalaman saya di bindang Pendidikan maupun Industi yang saya dapat saat mengemban Ilmu di Smk Sw. Istiqlal Delitua. Sekarang Saya Berkerja di tempat Saya Dulu Belajar menjabat sebagai TOOL MAN. SMK ISTIQLAL IS THE BEST.

AHR1

Ahsanul Hamdi Ramadhan

ALUMNI TKJ / T. USAHA BISNIS MANAJEMEN

Haii…. Saya Alumni TKJ Tahun 2015, banyak pengalaman dan ilmu yang saya dapat sewaktu saya sekolah. Disini alat praktek nya lengkap, sarana prasarana nya juga mantap. nggak nyesel sekolah di sini. SMK ISTIQLAL IS THE BEST.

elsie

Nama Disini

Jabatan/Posisi Disini

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua.

anthony

Nama Disini

Jabatan/Posisi Disini

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua.

jackson

Nama Disini

Jabatan/Posisi Disini

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua.